Connect with us

Bontang

Dinas Pemadam Butuh Waktu Tiga Jam Taklukan Api di Pasar Citra Mas Lok Tuan

Published

on

BEKESAH.co — Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bontang menurunkan 6 armada untuk memadamkan kobaran api yang menghaguskan Pasar Citra Mas Lok Tuan, Rabu (10/2/2021).

Dari 6 armada, terdiri 3 mobil pemadam dan 3 lainnya mobil tangki. Selain itu, ada tambahan 1 armada dari Pupuk Kaltim. Kapasitas mobil yang diturunkan yakni 10 ribu liter dan 5 ribu liter

“Satu mobil 10 ribu liter dan 5 lainnya kapasitasnya 5 ribu liter,” ujar Kepala Bidang Pengendalian Operasi Damkar Bontang, Akhmad Rivani.

Sesampainya di lokasi, pihaknya langsung melakukan blokade untuk menguasai api. Setidaknya kurang lebih 3 jam api berhasil ditaklukan.

Advertisement

“Karena ini pasar lumayan besar jadi cukup lama. Alhamdulillah sekarang sudah proses pendinginan. Kalau pendinginan agak lama memang,” katanya.

Disinggung soal anggapan warga atas keterlambatan pemadam, dirinya mengatakan semua perlu waktu untuk proses persiapan.

Membesarnya api pun disebabkan bangunan tersebut berbahan dasar kayu. Sehingga sangat mudah untuk terbakar.

“Kami ada namanya respon time, mulai dari berangkat sampe action itu 15 menit. Lagi pula di Lok Tuan ada pos, pasti teman-teman langsung gerak,” ujarnya.

Advertisement

Ditanya soal hambatan, dirinya mengatakan semua aman terkendali. Sebab, akses jalan menuju lokasi sangat memadai.

“Cuman banyak warga aja tadi yang nonton,” katanya.

Dalam peristiwa ini, pihaknya menurunkan setidaknya 80 personel untuk bertugas memadamkan api. Diperkirakan luasan lahan yang terbakar mencapai 1 hektare.

Hingga saat ini, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

Advertisement

Penulis : Maimunah Afiah

Baca Juga  Pentingnya Menanamkan Pembiasaan Ibadah Sholat Sejak Usia Dini