Connect with us

Bontang

Atasi Pedagang Liar, Dewan Usul Buat Trotoar dan Taman

Published

on

BEKESAH.co – Pasar Semi Modern Taman Rawa Indah (Tamrin) di Jalan KS Tubun telah diresmikan Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni pada Kamis (6/8/2020).

Meskipun baru diresmikan, pasar semi modern ini sudah beroperasi hampir dua bulan. Namun masih banyak pedagang yang berjualan di depan Pasar Tamrin ataupun di pinggir Jalan KS Tubun. Hal ini membuat sebagian pedagang di Pasar Tamrin mengeluh.

Ketua Asosiasi Pasar Tamrin Bontang Nurdin mengatakan bahwa para pedagang berharap setelah menempati pasar yang begitu megah tersebut bisa meningkatkan pendapatan serta perekonomian Kota Bontang, khususnya para pedagang.

“Sekarang ini banyak pedagang mengeluh agar pemerintah menertibkan pedagang di pinggir Jalan KS Tubun, jika dibiarkan akan memancing pedagang yang di atas turun semua. Oleh karena itu carikan solusi bagaimana caranya meramaikan pasar yang ada saat ini sesuai dengan harapan pedagang yang di atas,” jelasnya di Lantai 2, Gedung DPRD Bontang, Senin (31/8/2020).

Advertisement

Nurdin mewakili para pedagang benar-benar memohon agar Pemkot Bontang bisa menertibkan pedagang di pinggir Jalan KS Tubun.

“Bahkan kalau bisa, dihapus saja pedagang yang ada di pinggir jalan itu,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi II DPRD Bontang Ridwan Karim mengatakan bahwa Pasar Tamrin ini memang perlu dievaluasi agar bisa ramai.

“Kita cari bagaimana solusinya untuk menertibkan tanpa mengganggu dan mengurangi aktivitas di sana. Saya rasa jika ada dana alokasi, lebih baik ditata dulu Jalan KS Tubun dipercantik dengan membuat trotoar,” katanya.

Advertisement

Menurutnya, jika ada trotoar dengan desain yang cantik lalu ada tamannya di pinggir jalan pasti akan membuat pedagang di sana sungkan untuk berjualan.

Baca Juga  Sosok Imelda Herawati, Hakim yang Putuskan Praperadilan Firli Bahuri, Pernah di PN Bontang

“Kalau konsep di Jalan KS Tubun itu kita bikin trotoar atau ada tempat orang berjalan kaki supaya bisa berolahraga. Intinya ditata dengan baik, saya yakin tidak akan ada yang berjualan di sana,” ucapnya.

Kondisinya saat ini memang masih banyak pedagang yang berjualan di pinggir jalan karena belum tertata dengan baik. Ia tegas bahwa sekitaran Jalan KS Tubun itu harus ditata.

“Ini juga salah satu solusi kita untuk penertiban aman,” tegas Ridwan.

Advertisement

Penulis : Maimunah Afiah

 

 

Advertisement