Connect with us

Kaltim

PII Kalimantan Timur Dilantik, Sapto Setya Pramono Pimpin Organisasi Insinyur

Published

on

BEKESAH.co, Samarinda – Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Provinsi Kalimantan Timur resmi dilantik bersama dengan PII kabupaten/kota yang berlangsung di Hotel Mercure, Samarinda.

Sapto Setya Pramono diangkat sebagai pemimpin PII Kalimantan Timur, dan pelantikannya secara langsung dilakukan oleh Ketua PII Pusat, Danis Hidayat Sumadilaga.
Ia yang sekaligus menjabat sebagai Anggota Komisi II DPRD Kaltim pun menjelaskan sejumlah peran insinyur untuk negara.

“Peran PII adalah membangun seluruh negeri. Semua yang ada di Republik ini terkait dengan keteknikan, insinyuran, atau eksak memiliki peran penting dalam proses pembangunan,” terangnya saat diwawancarai usai agenda pada Sabtu (9/9/2023).

Selain itu, ia juga menyoroti pentingnya kompetensi insinyur dalam proses pembangunan. Dia menjelaskan bahwa undang-undang dan peraturan telah menegaskan bahwa hanya mereka yang berkompeten dan tersertifikasi yang dapat berpraktek dalam bidang teknik dan insinyur.

Advertisement

Ketika disinggung mengenai program PII Kalimantan Timur untuk tahun 2022-2025. Sapto mengatakan, “Kita akan fokus pada peningkatan kompetensi anggota PII. dengan adanya wadah organisasi ini, kami akan menggalang potensi anggota untuk berkolaborasi dalam proyek-proyek yang lebih besar,” jelasnya.

Pengurus PII Kalimantan Timur akan segera melakukan rapat kerja (Raker) untuk menentukan langkah-langkah kerja selama satu hingga dua tahun ke depan. Dengan semangat sinergi dari seluruh anggota PII di Kabupaten/Kota Kalimantan Timur, organisasi ini berkomitmen untuk berperan aktif dalam pembangunan daerah mereka.

Penulis : Putri

Advertisement
Baca Juga  Hadirkan Produk Berkualitas, Pupuk Kaltim Dukung Produktivitas Padi Mamuju Pasca El Nino