Connect with us

Bontang

Alhamdulillah! Hasil Swab 32 Nakes Bontang Negatif, Semua Boleh Pulang

Published

on

BEKESAH.co – Perkembangan penanganan COVID-19 di Kota Bontang berangsur membaik. Setelah 3 orang berstatus OTG terkonfirmasi negatif swab test, kini puluhan tenaga kesehatan (nakes) di Kotab Bontang juga menerima kabar menggembirakan.

“Alhamdullilah, 32 nakes yang rapid test positif sebelumnya, kini hasil swab nya negatif semua,” ujar Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni ketika dihubungi melalui Whatsapp, Selasa (5/5/2020).

Ia menjelaskan, hasil swab test puluhan nakes tersebut baru didapatkan hari ini. Sebelumnya, 32 petugas medis itu menjalani karantia di Hotel Grand Mutiara (Eks Oak Tree) setelah menjalani rapid test dan hasilnya reaktif Covid-19.

Dikatakan, seluruh petugas medis ini diperbolehkan pulang setelah hasil swab test itu diterima.

Advertisement

Meski demikian, Neni mengimbau semua pihak dan masyarakat tidak terbawa suasana dan tetap menjaga kewaspadaan. Tidak ada alasan untuk mengendorkan protokol kesehatan karena ancaman penyebaran masih ada.

Ia juga meminta pada tenaga kesehatan untuk berhati-hati dan taat mengikuti prosedur penanganan Covid-19 dalam bertugas.

“Tetap bekerja dan lebih hati hati,” pesan Neni.

Penulis: Maimunah Afiah

Advertisement
Baca Juga  Distribusi Air di Loktuan Disetop Hari Ini, Begini Penjelasan PDAM