Connect with us

Bontang

Sempat Molor, Progres Ruang Isolasi Baru RSUD Bontang Kurang 25 Persen

Published

on

BEKESAH.co – Progres pembangunan fasilitas ruang isolasi baru di RSUD Taman Husada Bontang sudah mencapai 75 Persen.

Meski masa kerja pembangunanya sempat molor dari target awal, fasilitas baru untuk penanganan pasien positif COVID-19 itu diprediksi akan rampung dua pekan mendatang.

Hal itu disampaikan Wali Kota Bontang Neni Moerneani di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota, Jumat (08/05/2020).

Disebutkan, pembangunan ruang isolasi baru itu sempat mengalami hambatan. Ada sebagian material yang diperlukan sulit didapatkan.

Advertisement

Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni. (Ismail/bekesah.co)

“Ada kendala masalah material. Target awal 2 sampai 3 minggu bisa selesai, tapi sekarang materialnya sudah ada. Kami target fasilitas ruang isolasi baru itu bisa selesai dalam waktu dua minggu dari sekarang,” kata Neni.

Neni menjelaskan, Pemerintah Kota Bontang mengucurkan anggaran hingga Rp 3 miliar untuk pembangunan 16 kamar ruang isolasi baru bagi pasien covid-19.

Setelah selesai, semua pasien terkonfirmasi positif yang dirawat di ruangan lama akan dipindah ke fasilitas baru tersebut.

Penulis: Ismail Usman

Advertisement
Baca Juga  5 Oleh-Oleh Khas Bontang yang Paling Sering Diburu Wisatawan
Continue Reading
Advertisement