Connect with us

Bontang

Air Laut Pasang Hingga 21 Oktober, BPBD Bontang Ingatkan Waspada Banjir

Published

on

BEKESAH.co- Warga Bontang kudu waspada. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menyampaikan peringatan dini potensi banjir di sejumlah kawasan Kota Taman.

Kepala BPBD Kota Bontang, Ahmad Yani mengatakan, potensi banjir disebabkan air laut pasang. Hal ini diperkirakan terjadi hingga 21 Oktober 2020.

“Ketinggian air laut pasang hari ini (18/10) mencapai 2,37 meter,” terang Ahmad Yani saat dihubungi Bekesah.co.

Berdasarkan grafik yang diterima, ketinggian air laut pada Senin (19/10) pukul 19.05 besok malam mencapai 2,40 meter.

Advertisement

Kemudian 20 Oktober pukul 19.38 air laut naik hingga 2,32 meter. Sedangkan 21 Oktober diperkiraan ketinggiannya 2,16 meter.

Yani pun mengimbau kepada masyarakat Kota Bontang untuk tetap berhati-hati, terkhusus bagi masyarakat yang tinggal di daerah pesisir dan bekerja di laut.

“Kita imbau agar grafik air pasang menjadi referensi untuk kita semua dalam beraktivitas baik di laut maupun di darat dan warga yang bermukim di pesisir Bontang juga tetap hati-hati. Agar dalam upaya pencegahan dini untuk diri sendiri dan kita semua,” imbuhnya.(*)

Penulis : Maimunah Afiah

Advertisement
Baca Juga  Miris! Pria Ini Utang ke 40 Pinjol, Begini Kronologinya