Connect with us

Kutim

Dorong Partisipasi Perempuan di Politik, Anggota Komisi D DPRD Kutim Gencar Lakukan Sosialisasi

Published

on

BEKESAH.co, Kutim  – Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Kutai Timur Hasna tengah gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang perempuan bisa berpartisipasi dalam bidang politik. Hal ini penting dilakukan, agar perempuan berani dan mau maju untuk bergerak di bidang politik.

Hasna menuturkan, saat ini dirinya tengah fokus mendatangi satu persatu masyarakat dan mensosialisasikan hal tersebut. Dimana, rendahnya angka keterwakilan perempuan di parlemen sedikit banyak berpengaruh terhadap isu kebijakan terkait kesetaraan gender dan belum mampu merespon masalah utama yang dihadapi oleh perempuan.

“Yang harus di garis bawahi itu adalah kalau perempuan tidak bisa duduk di bangku parlemen, maka kita menyuarakan terkait dengan kesetaraan gender, dan mampu merespon masalah utama yang dihadapi oleh perempuan,” tuturnya.

Menurut dia, keterwakilan perempuan di parlemen itu sifatnya sangat penting. Pihaknya terus berupaya untuk dapat meningkatkan keterwakilan perempuan dalam partisipasi politiknya. Peningkatan kualitas perempuan untuk berperan serta dalam pengambilan keputusan politik di parlemen guna mempercepat terwujudnya kesejahteraan yang berkeadilan gender.

Advertisement

“Perempuan juga bisa setara dengan laki laki, maka saya mendorong kepada kaum perempuan untuk berani dan mau berjuang maju untuk menyampaikan aspirasi masyarakat di parlemen,” ujarnya.

Ia menambahkan, terkait dengan keterwakilan perempuan di politik juga didukung penuh oleh Kementerian PPPA. Hal itu terbukti bahwa Pemerintah Pusat sudah menyusun Undang Undang Kesetaraan Gender yang juga akan mengatur keterwakilan perempuan tidak hanya di Lembaga legislatif tetapi juga eksekutif dan yudikatif. Adanya peraturan itu dapat memberikan akses perempuan untuk berpartisipasi setara dalam pembangunan. (*)

Penulis : Maimunah Afiah

Advertisement
Baca Juga  Edukasi Pentingnya K3 di Masyarakat, PKT Gelar Fire and Rescue Competition Antar Kelurahan se-Bontang