Connect with us

Kutim

Meski Minimalis, DKP Kutim Sebut PPL sudah Berpaya bekerja Dengan Optimal

Published

on

BEKESAH.co, Kutim – Petugas penyuluh Lapangan (PPL) merupakan ujung tombak untuk meneruskan program Pemkab terkait perikanan kepada masyarakat. Seperti halnya di Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kutim yang terus memaksimalkan potensi PPL yang dimiliki.

DKP Kutai Timur menyebut bahwa keberadaan PPL menjadi ujung tombak untuk memajukan budidaya perikanan dan sejenisnya.

Hal tersebut dikatakan langsung oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) Suriansyah. Ia menerangkan, jumlah PPL di DKP Kutim itu hanya 5 orang, dan mereka harus menjangkau 18 Kecamatan yang ada di Kabupaten Kutai Timur.

“PPL itu memang punya peran penting dalam menjalan program DKP. Tapi di Kutim itu jumlanya terbatas, hanya 5 orang dan itu harus menjangkau ke 18 Kecamatan,” terang dia.

Advertisement

Menurut Suriansyah, agar kinerja dari PPL bisa maksimal, secar rutin ia menggelar pembinaan seperti bimbingan teknis (bimtek) kepada seluruh PPL. Meski belum membuahkan hasil yang maksimal, Ayuh tidak mempermasalahkan hal tersebut. DKP juga sudah mengusulkan kepada Pemkab untuk penambahan petugas PPL, harapnya usulan itu bisa segera ditindaklanjuti.

“Kami memberikan pembinaan kepada PPL dengan cara menggelar bimtek dan juga pertemuan secara rutin dengan mereka,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menambahkan, terkait dengan hal itu pihaknya juga melakukan koordinasi dengan Pemkab, Pemprov Kaltim dan Pemerintah Pusat. (*)

Penulis : Maimunah Afiah

Advertisement

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG

Baca Juga  OPD di Kutim Berikan Bimtek pada Karyawannya, Komisi B DPRD : Ini Bagian dari Peningkatan Kapasitas