Connect with us

Bontang

Basri Komitmen Tangani Covid-19, Neni Pastikan Tidak Gusur Rumah Warga

Published

on

BEKESAH.co – Debat kandidat Segmen satu membahas persoalan terkait penajaman visi misi antara kedua paslon.

Moderator, Said Husein, memberikan pertanyaan berbeda untuk masing-masing paslon.

Paslon 1 mendapat pertanyaan terkait penanganan Covid-19 yang ditaksir akan memakan banyak anggaran belanja daerah.

Basri Rase menjelaskan, pihaknya akan menggalakkan imbauan 3M : Menggunakan masker, Menjaga jarak, Mencuci tangan dan 3T. Testing, Tracing dan Treatement.

Advertisement

“Secara serius menangani ini dengan baik, saya bukan dokter tapi kita tata dengan baik. 3 M dan 3T akan kita berlakukan,” ucapnya.

Selain itu, di tengah pandemi memberikan kelemahan kepada setiap sektor, terkhusus perekonomian. Basri menyebutkan dalam programnya pihaknya akan meningkatkan pemberdayaan ekonomi, stimulan setiap RT dan pemberdayaan UMKM.

Berbeda dengan pasangan calon nomor 2, Neni-Joni mendapat pertanyaan terkait pembangunan pemukiman rumah di tengah daerah resapan.

Neni menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Bontang sudah memiliki RTRW dimana membahas terkait tata kota. Pihaknya pun akan bertindak tegas terhadap pemukiman yang tidak mengikuti aturan.

Advertisement

Kendati pihaknya akan kembali menanam pohon-pohon di daerah resapan. Sebab, untuk membongkar rumah warga yang sudah terlanjur dibangun. Hal itu tidak memungkinkan.

“Membongkar rumah, tidak mungkin. Kami akan menggatikan dengan menanam pohon, mangrove,” ucapnya.

Pihaknya pun akan membangun ruang terbuka hijau dengan persentase 30 persen, hingga kini, Neni menyebutkan sudah terealisasi 22 persen.

 

Advertisement

Penulis : Tim Liputan Bekesah.co

Baca Juga  Halau Tertular Covid, KPU Bekali 275 Petugas Coklit APD