Connect with us

Bontang

Soal Motor Operasional Ketua RT di Berbas Pantai Raib Digondol Maling, Basri Rase : Lapor ke Polisi

Published

on

Wali Kota Bontang, Basri Rase (Dok Bekesah.co)

BEKESAH.co, Bontang – Wali Kota Bontang, Basri Rase angkat bicara soal hilangnya motor operasional milik salah satu Ketua RT di Kelurahan Berbas Pantai, Kecamatan Bontang Selatan. Basri meminta Ketua RT tersebut melaporkan ke lurah atau camat setempat.

“Itu harus melapor ke polisi. Kehilangannya apa karena dicuri, kehilangan karena dipinjamkan, atau ada kehilangan karena disengaja. Itu polisi yang tau,” ujarnya saat dikonfirmasi di Pendopo Rujab Wali Kota Bontang, Senin (26/2/2024).

Kepala Inspektorat Daerah Bontang, Enik Ruswati menambahkan, secara regulasi, kehilangan motor tersebut harus dilaporkan dulu ke kecamatan. Nantinya di kecamatan akan diproses, dan hasilnya dilaporkan ke Sekretaris Daerah (Sekda).

“Mekanismenya seperti itu, karena itu kan aset milik daerah (pemerintah). RT juga harus melapor ke polisi,” tambahnya.

Advertisement

Sebelumnya diberitakan, motor operasional milik RT 17 Berbas Pantai raib digondol maling pada Kamis (22/2/2024) lalu. Kendaraan mesin matic dengan nomor polisi KT 5702 Q itu dibawa lari seorang pria tak dikenal. Pencurian dilakukan siang hari, tepatnya pada pukul 12.30 Wita oleh seorang tamu penginapan. Usai dipinjamkan motor, pelaku lantas tak kunjung mengembalikan motor tersebut. Belakangan, identitas pelaku sudah dikantongi pihak kepolisian.

Penulis : Monika Mei Rizki Sari

JANGKAU BERITA BEKESAH LEBIH BANYAK DI GOGGLE NEWS klik link di bawah ini

https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMLWJygsw9aThAw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid

Advertisement

https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMLWJygsw9aThAw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid

Atau dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG

Advertisement
Baca Juga  Wali Kota Bontang Dipanggil Bawaslu, Buntut Mobilisasi Udin Mulyono ke Ketua RT di Bali