Connect with us

Bontang

Pemkot Bontang Rencana Buat Jadwal PNS Belanja di Pasar

Published

on

BEKESAH.co, Bontang – Wakil Wali Kota Bontang Najirah bersama Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) melakukan pemantauan kondisi menjelang Hari Raya Idul adha di Pasar Tamrin, Senin (26/6/2023).

Dalam sidaknya Najirah menyambangi beberapa kios penjual di Pasar Tamrin, di kesempatan tersebut beberapa pedagang mengeluhkan sepinya pembeli di kios Pasar Tamrin.

Salah satu pedagang ayam potong Pasar Tamrin menyebutkan hingga kini kondisi pasar cenderung sepi dikarenakan alokasi pedagang yang belum merata, banyak pasar tumpah di luar Gedung Pasar Tamrin.

“Iyaa kita yang ambil kios di sini sepi, dulu katanya mau ditertibkan pindah ke pasar baru ini, harusnya rata semua di tertibkan, Kita yang jualan disini juga sepi jadinya orang lebih milih beli di luar pasar, kan gak perlu naik ke atas, gak bayar parkir,” Benernya.

Advertisement

Dalam kesempatannya ia juga mengatakan bahwa kondisi pasar masih sepi, banyak faktor yang membuat kondisi Pasar saat ini masih sepi pengunjung.

“Banyak pedagang di pinggir jalan, pedagang yang di pasar lama juga masih jualan, lapak yg lantai satu itu bercampur juga yang dijual gak semestinya,” Ucapnya.

Menanggapi hal itu Wakil Walikota Bontang Najirah, mengatakan pihaknya akan mengupayakan dengan maksimal juga akan memfasilitasi pedagang dengan adanya lift nantinya.

“Kami juga nanti akan evaluasi dan akan kita tindak lanjuti lagi terkait hal-hal yang diatas, adanya kurang nya pengunjung yang ada disini, makanya saya menghimbau kepada seluruh masyarakat kalo bisa kita berbagai rezeki untuk bisa datang sekali-kali lah tiap minggu ke pasar,” katanya.

Advertisement

Ia juga mengatakan sebelum ini pihaknya pernah mewajibkan kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk setiap minggunya berbelanja di pasar.

Baca Juga  Pagar Nyaris Roboh, Komisi III Sidak ke Proyek Bontang City Mall

“Memang kami juga sebenarnya di PNS, kami ada jadwal yah, kami akan jadwalkan tiap jumat PNS belanja, kedepannya akan dibuat program untuk diwajibkan kembali,” pungkasnya.

Penulis : Muh Sahril Sidik

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

Advertisement

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG