Connect with us

Bontang

Pedagang Pasar Citra Mas Ogah Dipindah Kalau Akses Jalan di Gedung Baru Cuman Satu

Published

on

BEKESAH.co- Bangunan baru Pasar Citra Mas Lok Tuan sudah rampung. Bahkan sudah diresmikan.

Namun gedung tersebut masih menuai polemik di kalangan pedagang. Lantaran dianggap melenceng dari konsep awal.

Akses jalan yang hanya satu jalur jadi permasalahan. Dinilai tidak efektif lantaran jalan yang sempit akan membuat akses keluar masuk susah.

“Kita tidak mau karena akses jalannya hanya satu saja, sangat tidak sesuai dengan konsep awal,” terang ketua asosiasi Pasar Citra Mas Lok Tuan, Syarifuddin Dilla, ditemui usai menyaksikan olah TKP kebakaran Pasar Citra Mas, Selasa (16/2/2021).

Advertisement

Kata dia, pedagang menolak direlokasi sebelum akses jalan diperbaharui. Pun beberapa infrastruktur masih kurang memadai.

“Kita bukan tidak mau pindah. Kami mau. Hanya saja harus segera diperbaharui mekanismennya. Pembangunan infrastruktur juga masih belum lengkap semua,” pungkasnya.

Sementara Ketua komisi III DPRD Bontang Amir Tosina mengatakan sangat mendorong agar pembangunan, baik infrastruktur penunjang pun akses jalan agar segera dirampungkan tahun ini.

Sebab pembangunan yang tidak sesuai dengan perencanaan awal menjadi permasalahan bagi pedagang.

Advertisement

“Kami berharap agar satu dua bulan ini segera dirampungkan. Soalnya sangat tidak sesuai dengan keinginan para pedagang. Infrastruktur penunjang juga harus segera direalisasikan,” pungkasnya.(*)

Penulis: Iqbal Tawakkal

Baca Juga  Pedagang Pasar Baru Loktuan Satu Per Satu Cabut, Kios Banyak yang Kosong