Connect with us

Bontang

Mendulang Cuan dari Koleksi Tanaman Hias

Published

on

Berawal dari sekadar Indri (50) warga Kelurahan Belimbing kini bisa meraup pundi-pundi rupiah dari hasil budidaya tanaman hias.

BEKESAH.co, Bontang – Mengoleksi tanaman hias memang salah satu hal yang digemari para ibu rumah tangga. Salah satu jenis yang paling digandrungi untuk dikoleksi adalah Aglonema.

Seperti Indri (50), yang mengoleksi tanaman hias aglonema. Warga kelurahan Belimbing ini kemudian mulai menjual beberapa koleksinya lantaran jumlahnya yang sangat banyak. Ia awalnya hanya sekadar koleksi. Namun tak menyangka jika akan meraup rupiah.

“Mulainya sekitar 2020 lalu. Ya awalnya cuma hobi saja koleksi. Lalu saat pandemi, tidak ke mana-mana, jadi ya cuma rawat tanaman saja. Lama-lama banyak anakannya, terus dijual,” ungkapnya saat ditemui redaksi Bekesah di Expo Tanaman Hias, berlokasi di halaman parkir Ramayana, Jumat (11/8/2023).

Baca Juga  Wow! Seminggu Ikut Pameran Tanaman Hias, Nadhira Raup Omzet Rp 10 Juta

Indri mengaku, saat ini harga tanaman hias dibanderol lebih murah. Hal ini lantaran sudah banyak petani yang mengembangbiakkan tanaman hias. Pun untuk jenisnya, sudah tidak bergantung musim seperti sebelumnya. Tapi karena kecintaannya, ia tetap menekuni hal tersebut.

Advertisement

“Sekarang sih harganya sudah murah, ya. Dulu harganya bisa jutaan. Sekarang rata-rata Rp 120 ribu, itu yang dulunya harganya bisa sejutaan. Kalau yang dulu harganya belasan juta, sekarang hanya sejutaan,” paparnya.

Senada, Lilis (55) juga mengatakan harga tanaman hias saat ini justru terjun bebas. Harga jual yang ia tawarkan tidak sebanding dengan harga beli yang ia keluarkan. Untuk itu, ia hanya menjual jenis tertentu. Berbeda dengan Indri yang menyukai aglonema, Lilis justru kurang menyukai aglonema. Ia lebih memilih jenis lain.

“Untuk aglonema sebenarnya saya sendiri kurang begitu suka. Tapi karena ada permintaan, jadi saya sediakan. Saya sih sukanya jenis Anthurium seperti kuping gajah. Apalagi kalau orang paham dengan apa yang lagi musim, banyak dicari, pasti tahu mana yang nilai jualnya tinggi,” terangnya.

Lilis mengatakan jenis Anthurium ia sukai, selain karena perawatannya tidak begitu sulit juga harga jualnya lebih menjanjikan. Sebab jenis Anthurium dibanderol dengan harga jutaan. Bahkan ada yang harganya belasan juta ke atas. Tidak hanya itu, Lilis mengatakan tanaman hias koleksinya ia peroleh dari penjuru Indonesia.

Advertisement

Meski tidak begitu sulit, Lilis mengatakan tantangan besar dalam menekuni hal ini adalah rasa malas diri sendiri. Sebab menurutnya untuk faktor pada umumnya seperti cuaca bisa ditangani. Namun untuk diri sendiri ini sulit.

“Karena suka tanaman hias, makanya ditekuni. Koleksi saya dari mana-mana, ini saya lagi menunggu satu tanaman dari Papua. Sebenarnya kalau memang suka tidak begitu sulit rawatnya. Yang jadi masalah itu diri sendiri. Kalau sudah malas, pasti tanaman tidak terurus. Tapi karena saya suka, ya senang saja,” pungkasnya.

Penulis : Ananda Putri Aisyah

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

Advertisement

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG