Connect with us

Bontang

Kunjungi RT 14 Gunung Elai, Komisi III DPRD Bontang Angkat Isu Banjir dan Upaya Pencegahan DBD

Published

on

BEKESAH.co, Bontang –  Rombongan dari Komisi III DPRD Bontang melaksanakan kunjungan lapangan ke wilayah RT 14 Kelurahan Gunung Elai, Kecamatan Bontang Utara, sebagai respons terhadap keluhan masyarakat terkait masalah banjir yang masih kerap terjadi.

Abdul Samad, Anggota Komisi III DPRD Bontang, menjelaskan bahwa keluhan terkait banjir di wilayah tersebut disebabkan oleh aliran pembuangan air yang tidak lancar, menyebabkan tersumbatnya sistem drainase.

“Keluhan ini telah lama dirasakan oleh warga sekitar. Dampaknya, rumah-rumah di Jalan Brokoli Raya sering tergenang. Oleh karena itu, daerah ini meminta pembuatan parit agar air dapat mengalir dengan baik,” ungkapnya beberapa waktu lalu.

“Ini berdampak pada warga yang tinggal di sekitar sungai. Saya menyarankan agar pemerintah kota harus menanggapi ini dengan serius,” tambahnya.

Advertisement

Selain masalah banjir, warga juga menyampaikan keluhan terkait genangan air yang menjadi tempat berkembangbiaknya nyamuk penyebab Demam Berdarah Dengue (DBD).

“Ketika hujan, tidak hanya menimbulkan bau yang tidak sedap, tetapi yang lebih penting harus diperhatikan sebelum membuat parit adalah memastikan kepemilikan lahan agar tidak ada masalah di kemudian hari,” pungkasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bidang Sanitasi Air Minum dan Sumber Daya Air Dinas PUPRK, Edi Suprapto, menyatakan bahwa sudah ada alokasi anggaran untuk pembuatan parit. Namun, perlu koordinasi lebih lanjut dengan Dinas Perkim sebelum dapat dilaksanakan.

“Parit baru akan diintegrasikan ke pintu air, dan lebar parit masih dalam kajian. Terdapat rencana untuk membagi dua arah parit di samping jembatan atau 100 meter dari jembatan agar pembuangan air dapat lebih efisien,” tutupnya. (*)

Advertisement

Penulis : Maimunah Afiah

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG

Advertisement
Baca Juga  Begini Penanganan Bayi Prematur di RSUD Taman Husada Bontang