Connect with us

Jadwal Kapal & Bus

Jadwal dan Harga Tiket Kapal Akhir November Rute Bontang, Awerange dan Makassar

Published

on

BEKESAH.co, Bontang – PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni merilis jadwal pelayaran KM Binaiya akhir November ini.

Di bulan Desember nanti, KM Binaiya akan melakukan 4 kali pemberangkatan dengan rute Bontang, Awerange dan Makassar.

Pemberangkatan pertama KM Binaiya dijadwalkan pada 24 November 2022 sekira pukul 19.00 Wita, dengan rute Makassar – Bontang.

Jika tidak ada kendala, KM Binaiya akan tiba di Pelabuhan Lok Tuan Bontang pada 26 November 2022, sekira Pukul 06.00 Wita.

Advertisement

Harga tiket pelayaran ini, masih mengikuti daftar tarif lama, yakni Rp 271.500.

Kemudian pelayaran kedua pada tanggal 26 November, KM Binaiya dari Pelabuhan Lok Tuan akan bertolak ke Awerange sekira Pukul 09.00 Wita.

Pelayaran dijadwalkan akan menghabiskan waktu 24 jam dan akan tiba pada 27 November.

Di hari yang sama KM Binaiya kembali bertolak dengan rute sebaliknya, yakni Awerange – Bontang.

Advertisement

Dijadwalkan KM Binaiya akan kembali tiba di Pelabuhan Lok Tuan Bontang 28 November sekira pukul 17.00 Wita.

“Untuk pelayaran terakhir KM Binaiya di bulan ini itu, pemberangkatan rute Bontang – Makassar pada 28 November dengan harga tiket Rp 261 ribu,” ujar Koordinator PT Pelni Samarinda – Bontang, Syarif Hidayat saat dikonfirmasi, Senin (21/11/2022).

Syarif menjelaskan, untuk harga masih mengikuti daftar tarif sebelumnya.

Sejauh ini, PT Pelni belum menetapkan harga tiket baru pasca kenaikan BBM.

Advertisement

Sementara syarat pembelian tiket masih sama seperti sebelumnya, yakni bagi penumpang penerima vaksin booster tak perlu lagi melampirkan surat antigen.

“Masih sama aturan sebelumnya. Kalau untuk pembelian tiket bisa langsung ke loket atau online,” ucapnya. (*)

Baca Juga  Kapal Rute Bontang – Mamuju Dijadwalkan Berlayar Besok, Segini Tarifnya