Connect with us

Bontang

Dua Pekan Lebih Harga Ayam Potong dan Telur di Bontang Naik, Pembeli Merengek

Published

on

Sudah dua pekan terakhir harga komoditas ayam potong dan telur merangkak naik. (Nugrah-Bekesah.co)

BEKESAH.co, Bontang – Sejumlah komoditas harga pangan di pasar mengalamani kenaikan yang cukup tinggi. Bahkan lonjakan kenaikan berkisar Rp 10 ribu.

Pantauan Bekesah di Pasar Citra Mas Loktuan, kenaikan harga ayam potong terjadi di semua lapak pedagang. Harga ayam potong ukuran kecil dari Rp 40 ribu menjadi Rp 50 ribu per ekor sedangkan untuk ukuran terbesar harga normal Rp 65 ribu menjadi Rp 70 sampai 75 ribu per ekor.

“Mau dua minggu sudah begini,” kata Nur Iksan salah satu pedagang pasar.

Nur Iksan mengaku tidak begitu mengetahui sebab dari kenaikan harga telur yang terjadi saat ini. Namun berdasarkan informasi yang ia terima, hal tersebut disebabkan karena harga pakan yang juga mengalami kenaikan.

Advertisement

“Saya gak tau juga yang jelasnya, tapi katanya si dari harga pakannya naik,” ujarnya.

Kenaikan juga terjadi pada komoditas telur. Bahkan, kenaikannya lebih lama. Terhitung sudah tiga pekan terakhir.

Baca Juga  Pelajar Bontang Mesum di Cafe, Pentingnya Pendidikan Karakter dan Moral Ditanamkan di Sekolah

Wana, pedagang telur menuturkan, jika harga normal ia biasa menjual satu ikat telur seharga Rp 58 ribu. Sedangkan harga telur sempat meroket di harga Rp 70 ribu selama kurang lebih tiga pekan. Namun harga pelan-pelan kembali turun kendati tidak signifikan.

“Sekarang sudah turun Rp 3 ribu. Kemarin yang sempat tiga mingguan,” ujarnya.

Advertisement

Menurutnya, kenaikan harga ini dipengaruhi harga pakan yang naik. “Kata distributor saya di Sulawesi Selatan begitu. Kebetulan saha ambilnya dari sana,” ungkapnya.

Semenjak kenaikan, permintaan telur berkurang. “Banyak yang nanya-nanya. Terus pas kita kasih tau harganya, langsung pergi. Tapi nanti kembali lagi pas sudah tahu harga semua pedagang sama,” ujarnya.

Penulis : Ahmad Nugraha

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

Advertisement

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG