Connect with us

Bontang

Cerita Damkar Bontang Pernah Diminta Kuburkan Kucing

Published

on

Komandan Kompi Damkar Bontang, Norman. (Jihan - Bekesah.co)

BEKESAH.co, Bontang – Petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bontang kerap mendapat laporan unik dari warga. Salah satunya adalah diminta untuk menguburkan kucing yang mati dengan alasan tidak ada laki-laki di rumah.

Hal ini terjadi di Kelurahan Loktuan, Bontang Utara, beberapa waktu lalu. Seorang warga yang kucingnya mati menghubungi Damkar untuk meminta bantuan menguburkan kucingnya.

“Kami datang ke lokasi dan melihat kucingnya sudah mati. Warga bilang tidak ada orang laki-laki di rumah, jadi minta tolong kami yang kuburkan,” kata Komandan Kompi Damkar Bontang, Norman.

Norman mengatakan, pihaknya tetap menuruti permintaan warga tersebut meski bukan menjadi tugas utama Damkar. Ia mengatakan, Damkar selalu siap membantu warga dalam segala hal.

Advertisement

“Kami tidak mempersoalkan itu, karena kami juga sebagai pelayan masyarakat. Kami juga tidak memungut biaya apapun untuk itu,” ujarnya.

Selain menguburkan kucing, Damkar Bontang juga sering mengevakuasi berbagai macam ular yang ditemukan di rumah warga. Rata-rata ular yang dievakuasi adalah ular piton dan kobra.

“Ular-ular itu biasanya masuk ke pemukiman warga karena mencari mangsa, seperti tikus atau ayam. Kami mengevakuasi ular dengan cara yang aman dan tidak membahayakan ular maupun warga,” kata Norman.

Setelah dievakuasi, ular-ular tersebut kemudian dilepaskan kembali ke hutan yang jauh dari pemukiman. Norman mengatakan, hal ini dilakukan untuk menjaga keseimbangan ekosistem dan tidak mengganggu habitat ular.

Advertisement

“Kami berharap warga tidak panik jika menemukan ular di rumahnya. Cukup hubungi kami dan kami akan datang secepatnya untuk menangani ular tersebut,” pungkasnya.(*)

Penulis : Jihan Andinih

JANGKAU BERITA BEKESAH LEBIH BANYAK DI GOGGLE NEWS klik link di bawah ini

https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMLWJygsw9aThAw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid

Advertisement
Baca Juga  Pekerja dan ASN juga Bisa Dapat Beasiswa Stimulan Pemkot Bontang, Ini Syaratnya

Atau dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2