Connect with us

Teknologi

Buruan Hapus! 9 Aplikasi Ini Bisa Akses Akun Google dan FB Kamu

Published

on

BEKESAH.co – Baru-baru ini, Trend Micro mengumumkan laporan terbaru mereka tentang daftar malware di Play Store yang menargetkan pengguna Android.

Dikutip dari laporan Trend Micro via Gizchina, Rabu (12/02/2020), ada sembilan aplikasi Android palsu di Play Store yang berpotensi mampu mengakses akun Facebook dan Google korbannya tanpa sepengetahuan pengguna.

Dikatakan bahwa aplikasi berbahaya tersebut sukses mengelabui pengguna dengan berpura-pura menjadi aplikasi yang dapat mengoptimalkan performa smartphone dan membersihkan sampah cache.

Berikut adalah sembilan aplikasi berbahaya yang berhasil ditemukan oleh Trend Micro di Google Play Store:

  1. Shoot Clean-Junk Cleaner, Phone Booster, CPU Cooler
  2. Super Clean Lite- Booster, Clean&CPU Cooler
  3. Super Clean-Phone Booster, Junk Cleaner & CPU Cooler
  4. Quick Games-H5 Game Center
  5. Rocket Cleaner
  6. Rocket Cleaner Lite
  7. Speed Clean-Phone Booster, Junk Cleaner & App Manager
  8. LinkWorldVPN
  9. H5 gamebox

Saat ini sembilan aplikasi tersebut sudah dihapus oleh pihak Google. Buat kalian yang sudah terlanjur menginstall aplikasi tersebut disarankan untuk langsung menghapusnya dari smartphone kalian.

Advertisement
Baca Juga  Wow! Video Call Pakai WA Bisa Sampai 50 Orang