Connect with us

Mancanegara

Bayi Malang, Baru Lahir Sudah Terinfeksi Corona

Published

on

BEKESAH.co – Seorang ibu yang baru saja melahirkan bayinya ditengah maraknya wabah virus corona yang menyerang Kota Wuhan, China, jadi salah satu kisah pilu yang harus dialaminya. Bayi mungil yang lahir pada 2 Februari 2020 itu positif terinfeksi virus mematikan, 30 jam setelah ia dilahirkan.

Ini menjadikan bayi malang tersebut sebagai pasien termuda yang terjangkit virus mirip SARS itu, kata media pemerintah. Para ahli medis mengatakan ibu dari bayi itu dinyatakan positif terjangkit virus corona sebelum melahirkan. Namun tidak jelas bagaimana penyakit itu ditularkan pada sang bayi. Bisa jadi tertular di dalam rahim atau setelah lahir.

“Ini menjadi catatan buat kami untuk memperhatikan rute penularan virus corona dari ibu-ke-anak mungkin terjadi,” kata Zeng Lingkong, pimpinan dokter dari departemen kedokteran neonatal Rumah Sakit Anak Wuhan kepada Reuters.

Lebih lanjut, Zeng mengatakan bayi yang lahir dengan berat 3,25kg itu sekarang dalam kondisi stabil dan di bawah pengawasan.

Advertisement

Penularan virus corona ke bayi atau anak-anak bukan pertama kali ini terjadi. Seorang bayi berusia enam bulan di Singapura diketahui telah dites positif terkena virus corona baru. Selain itu, seorang anak berusia delapan tahun dari Wuhan juga telah dikonfirmasi terjangkit virus corona. Anak itu saat ini berada di Australia.

Namun begitu, sejauh ini, kasus infeksi coronavirus pada anak masih jarang terjadi, sebagaimana dilaporkan BBC, mengutip laporan Journal of American Medical Association (JAMA). Dari semua kasus, sebagian besar kasus terjadi pada orang-orang tua usia antara 49 hingga 56 tahun, kata laporan itu.

Virus corona yang pertama kali muncul di Wuhan, China, sejauh ini telah menyebar ke 26 negara dan menginfeksi 28 ribu lebih orang di seluruh dunia. Sementara jumlah kematian mencapai 565 orang per Kamis (6/2/2020).(*)

Advertisement
Baca Juga  WHO Kini Dukung Semua Orang Pakai Masker Cegah Covid-19