Connect with us

Bontang

Wujudkan Kota Layak Anak, Alasan Pemkot Bontang Cabut Reklame Rokok di Jalan

Published

on

Wali Kota Bontang Basri Rase.

BEKESAH.co, Bontang – Wali Kota Bontang, Basri Rase, mendukung rencana Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) untuk mencabut semua reklame rokok yang tersebar di wilayah Kota  Bontang. Langkah ini dianggap sebagai bagian dari upaya untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan bersih, serta melindungi generasi muda dari pengaruh negatif iklan rokok.

“Kemarin sudah dirapatkan bersama, ada Bu Sekda juga. Kita ini tahu rokok memiliki dampak rokok bagi kesehatan. Semoga ini dapat mengurangi pengaruh negatifnya terutama bagi anak-anak dan remaja yang rentan,” ujarnya.

Basri mengatakan, sebagai kota layak anak (KLA) pemerintah harus memastikan lingkungan aman dan sehat bagi perkembangan anak. Dengan mencabut reklame rokok dapat mengurangi prevalensi merokok di kalangan masyarakat.

Kendati demikian, ia tidak melarang brand rokok untuk menggelar kegiatan di Bontang. “Nggak papa, di ruang-ruang tertentu yang tidak ada anak-anaknya itu sudah jadi komitmen kita,” kata dia.

Advertisement

Meskipun dengan aturan baru ini berpengengaruh terhadap pendapatan daerah, politisi PKB itu berharap Bapenda melakukan gebrakan untuk menyisir sektor-sektor yang berpotensi.

“Ini tantanganlah untuk Bapenda ” tukasnya. (*)

Penulis : Redaksi

atau dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

Advertisement

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG

Baca Juga  Bahas Transparansi Rekrutmen Tenaga Kerja, Perusahaan di Bontang Ogah Hadir