Connect with us

Bontang

Warga Kilo 6 Ngeluh ke Dewan Bau Tak Sedap dari Rumah Pemotongan Hewan

Published

on

BEKESAH.co — Keluhan masyarakat kilo 6 terkait limbah Rumah Pemotongan Hewan (RPH) sampai ditelinga anggota dewan.

Ketua Komisi II, Rustam mengatakan, limbah RPH tersebut harus segera ditangani, sebab banyak warga sekitar yang mengeluhkan aroma tak sedap dari tempat itu.

Pasalnya, RPH tersebut dibangun dekat dengan pemukiman warga. Sehingga dinilai dapat menggangu aktivitas masyarakat yang ada disekitarnya.

Hal itu pun sangat disayangkan oleh Rustam, kata Rustam seharusnya RPH jauh dari pemukiman warga. Contohnya saja di Bontang Lestari yang belum padat penduduk.

Advertisement

“Penanganan limbah RPH butuh keseriusan dari pemerintah. Sebab aromanya tercium oleh warga sekitar,” ujarnya beberapa waktu lalu.

Dirinya juga menyebutkan kondisi anggaran di dinas terkait, yakni Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan dan Pertanian (DKP3) Bontang khususnya bidang peternakan memang sangat minim. Sehingga belum bisa membangun secara maksimal pengelolaan limbah RPH.

Oleh karena itu, Rustam bilang pihaknya akan mencarikan anggaran ke provinsi guna menangani permasalahan tersebut. Namun, alternatif lainnya adalah menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) atau APBD Bontang.

“Alokasi dana untuk peternakan cuman 2,39 miliar saja,” sebutnya.

Advertisement

Penulis : Maimunah Afiah

Baca Juga  Ditolak Mentah-mentah, Dishub Tetap Kekeh Usulkan Bongkar Muat Batu Bara di Pelabuhan Lok Tuan