Connect with us

Bontang

RSUD Taman Husada Sinergi dengan Disdukcapil, Bayi Baru Lahir Dapat KK dan KIA

Published

on

dr Niken saat mendampingi rombongan Pemkot Bontang menyerahkan “kado” istimewa kepada bayi yang lahir bertepatan HUT ke-24 Bontang. (Bekesah.co)

BEKESAH.co, Bontang – Manajemen RSUD Taman Husada Bontang mendampingi rombongan Pemkot Bontang yang terdiri dari Sekretaris Daerah (Sekda) Aji Erlynawati beserta Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) dan jajaran, menyerahkan “kado” spesial kepada salah satu bayi yang lahir bertepatan dengan momen HUT ke-24 Bontang.

Anak pertama dari Ibu Eka Kambuno itu lahir di RSUD Taman Husada diberi nama Zionathan Gerald. “Bayinya lahir secara sesar dan dalam kondisi sehat,” kata Wakil Direktur (Wadir) Pelayanan Kesehatan, dr Niken Titisurianggi, M.Kes.

Dalam kesempatan ini, Pemkot Bontang memberikan “kado” istimewa berupa sejumlah dokumen kependudukan baru sekaligus hadiah dan ucapan selamat. Dokumen kependudukan yang dimaksud yakni Kartu Indonesia Anak (KIA), Kartu Keluarga (KK) baru, serta Akta Kelahiran. Penyerahan dipimpin langsung Aji Erlynawati, serta didampingi dr Niken Titisurianggi, dan Kepala Disdukcapil Bontang, Budiman.

Pemberian tiga dokumen secara langsung ini merupakan bagian dari inovasi Disdukcapil yang diberi nama SiTio (Sistem Three In One). Yang mana saat seseorang mengurus akta kelahiran, maka secara otomatis dibuatkan pula KIA dan KK yang baru.

Advertisement

“Inovasi ini kami sinergikan. Jadi ketika ada bayi lahir, kami langsung melaporkan cepat ke Disdukcapil Bontang. Jadi masyarakat nantinya tidak perlu bolak-balik mengurus perubahan dokumen kependudukannya,” terang dr Niken.

Dalam kesempatan itu, Aji Erlynawati turut menyampaikan, penyerahan tiga dokumen sekaligus ini dilakukan sebagai bentuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Bontang. Selain itu nantinya, setiap anak yang telah memiliki KIA bakal mendapatkan berbagai kemudahan ketika mengakses layanan publik, ataupun mendapatkan potongan harga (diskon) ketika mengunjungi sejumlah tempat yang telah memiliki kerja sama dengan Disdukcapil Bontang. (*)

Baca Juga  Pemberlakuan Satu Jalur di Bonles Rawan Lakalantas, Kontraktor Diminta Pasang Rambu

Penulis : Ahmad Nugraha

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

Advertisement

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG