Connect with us

Bontang

PPKM Bontang Diperketat, Mulai Besok Tak Boleh Gelar Akad Nikah di Akhir Pekan

Published

on

BEKESAH.co- Kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kota Bontang diperbaharui lagi.

Dari beberapa aturan, pelaksanaan akad nikah dan pemberkatan semakin diperketat. Tidak boleh dilaksanakan diakhir pekan, Sabtu dan Minggu.

“Hanya dapat dilaksanakan pada hari Senin
sampai dengan Jumat di Kantor KUA,” ucap Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, Kamis (11/2/2021).

Sementara pembatasan jumlah tamu udangan tetap sama. Hanya 10 orang dan harus didata. Pun dilarang menggelar acara resepsi ataupun akad nikah di tempat tinggal calon pengantin.

Advertisement

Selain itu, pihak yang menggelar acara pernikahan pun harus mengantongi surat rekomendasi dari Dinas Kesehatan.

Kebijakan PPKM terbaru itu diterapkan di Kota Bontang terhitung mulai Jumat (12/2/2021) besok hingga 26 Februari mendatang.(*)

Penulis : Maimunah Afiah

Advertisement
Baca Juga  PPKM Berhasil Tekan Covid-19 di Bontang, Sabtu-Minggu Pasar Boleh Buka