Connect with us

Bontang

Pengunjung Perpusda Bontang Merosot Drastis Selama Pandemi

Published

on

BEKESAH.co- Sejak Covid-19 melanda Kota Bontang, pengunjung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Bontang mengalami penurunan sangat drastis.

Sebelum pandemi, angka pengunjung mencapai belasan ribu pengunjung. Apalagi ada layanan perpustakaan malam.

Namun, sejak Covid masuk di Bontang bulan Maret lalu, animo masyarakat ke Perpusda merosot.

Dari data yang diperoleh, setidaknya di bulan Januari 2020 tercatat 7.955 pengunjung dan bulan Februari melonjak mencapai 11.611 pengunjung.

Advertisement

Memasuki bulan Maret pengunjung turun signifikan. Jumlah pengunjung yang datang ke Perpusda hanya 4.980 orang. Sedang April dan Mei nihil.

“Karena diawal pandemi kita tutup layanan untuk berkunjung ke Perpusda, untuk meminimalisir penyebaran dan itu juga kita mengikuti imbauan Pemkot,” kata Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Bontang, Retno Febriaryanti saat ditemui Bekesah.co, Selasa (26/1/2021).

Usai diberi mendapat izin beroperasi lagi di era new normal, angka pengunjung hanya mencapai ratusan orang saja. Sebab, adanya pembatasan pengunjung. Pun layanan malam ditutup.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Bontang, Retno Febriaryanti

“Banyak juga yang tidak berkunjung mungkin karena takut juga kan,” ucapnya.

Di masa new normal, lanjutnya, angka pengunjung fluktuatif. Setidaknya di bulan Juni jumlah pengunjung hanya mencapai 149 orang.

Advertisement

Kemudian bulan Juli 409 pengunjung dan bulan Agustus 333 pengunjung. Sedangkan untuk bulan September 475 pengunjung dan bulan Oktobor hanya mencapai 396.

Diakhir tahun pun angka pengunjung juga dikatakan minim. Bulan November 445 pengunjung dan bulan Desember turun lagi dan hanya tercatat 285 pengunjung saja.

“Masih ada aja yang berkunjung, cuman memang sangat menurun jika dibanding sebelum corona,” tuturnya.

Penulis : Maimunah Afiah

Advertisement
Baca Juga  Download Aplikasi Belanja Online Marmas Sekarang, Gratis Ongkir ke Seluruh Wilayah Bontang