Connect with us

Bontang

KPU Bontang Nyatakan Basri-Dhihin Lolos Verifikasi Administasi, Lanjut ke Tahap Ini

Published

on

Bakal Pasangan Calon Independen Basri Rase - Chusnul Dhihin dinyatakan memenuhi syarat perbaikan kesatu verifikasi administrasi.

BEKESAH.co, Bontang – Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Independen Basri Rase-Chusnul Dhihin dinyatakan memenuhi syarat (MS) verfikasi administrasi (Vermin) perbaikan ke satu oleh KPU Kota Bontang setelah menggelar rapat pleno selanjutnya ke tahap verifikasi faktual (verfak).

Rapat pleno rekapitulasi vermin perbaikan kesatu dokumen syarat dukungan berlangsunh di ruangan Husni Kamil Malik kantor KPU Bontang, Jalan Awanglong Bontang Baru, Selasa (18/6/2024) malam

Ketua KPU Bontang Muzarroby Renfly, menjelaskan, proses vermin perbaikan kesatu 8 hingga 18 juni 2024 telah dilakukan.

“Jumlah dukungan hasil verifikasi administrasi perbaikan kesatu bapaslon 1.228 dinyatakan TMS, 14.073 dukungan MS, jumlah tersebut lebih banyak dari syarat dukungan minimal 13.160 orang yang telah ditetapkan,” terang Robby kepada wartawan bekesah.co

Advertisement
Baca Juga  KPU Bontang bakal Hitung Surat Suara Ulang di Enam TPS, Ini Lokasinya

Jumlah dukungan hasil tersebar di tiga  kecamatan. Sebaran tersebut lebih banyak dari minimal sebaran dua kecamatan yang telah ditetapkan.

Robby mengatakan status vermin perbaikan kesatu bapaslon Basri-Dhihin dinyatakan memenuhi syarat (MS).

“Selanjutnya dapat mengikuti tahapan verifikasi faktual kesatu yang akan dilaksanakan jum’at 21 Juni hingga 4 Juli 2024,” pungkasnya.

Diketahui, pada Jum’at 7 Juni 2024 lalu tim relawan independen bapaslon Basri-Dhihin dinyatakan memenuhi syarat dukungan minimal 13.160 setelah menyerahkan berkas yang dituangkan dalam formulir B.Jumlah.KWK. 5290 total 15.301 dukungan. (*)

Advertisement

Penulis : Muhammad Riswan