Connect with us

Bontang

Ketua HIPMI Bontang Ajak Anak Muda jangan Takut jadi Pebisnis, Harus Berani Ambil Risiko

Published

on

BEKESAH.co, Bontang – Winardi resmi ditunjuk menjadi Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bontang periode 2023-2026. Pria yang genap berusia 33 tahun ini melenggang tanpa hambatan di Muscab HIPMI Bontang ke-VIII pada 5 September lalu. Para pengusaha muda di Kota Taman solid menunjuknya menakhodai HIPMI selama tiga tahun kedepan.

Ditemui di kediamannya Jalan Gendang, Bontang Baru, Jumat (8/9/2023) Awin –sapaan akrabnya– mengatakan bakal menjaga komunikasi dan kebersamaan pengurus.

Baca Juga  2 Bacalon Ketua HIPMI Bontang Serahkan Berkas Pendaftaran

“Kami akan mengakomodir semua kepentingan pengurus, karena organisasi dibentuk sebagai wadah untuk menuangkan pikiran,” ungkapnya.

Ketua Umum BPC HIPMI Bontang Winardi.

Menurutnya, tidak ada pikiran tunggal di organisasi, semua ide maupun gagasan  harus didengar dan ditampung. Persoalan dilaksanakan atau tidak  itu tergantung hasil daripada musyawarah bersama. “Saya sebagai Ketua akan selalu mengedepankan kepentingan organisasi artinya apa yang telah disepakati maka itu yang harus kita laksanakan,” ujarnya.

Selain itu lanjut Awin, di bawah komandonya, pengurus HIPMI bakal bersinergi dengan Pemerintah Kota Bontang khususnya di sektor ekonomi.

Advertisement

“Banyak yang harus kita lakukan lah untuk membantu kerja-kerja pemerintah hari ini, di sektor ekonomi bisnis khususnya. Sehingga Hipmi ini bisa menjadi mitra strategis pemerintah Kota Bontang dalam peningkatan ekonomi baik Mikro maupun Makro, dan kita juga akan maksimalkan jaringan Hipmi di seluruh Indonesia untuk memperkenalkan potensi-potensi ekonomi yang ada di Bontang” ucapnya.

Sejalan dengan tema yang diangkat pada pelantikan beberapa hari yang lalu “Kolaborasi Pengusaha Muda Dalam Membangun Ekosistem Bisnis di Era Padat Modal”, ia mengatakan bahwa pemuda hari ini jangan ragu untuk menjalankan suatu usaha atau bisnis, persoalan untung ataupun rugi urusan belakang, hanya saja perlu mempersiapkan strategi-strategi bisnis yang mau dijalankan agar potensi rugi itu tidak terlalu besar.

“Pemuda itu harus berani mengambil risiko, jangan baru sekali gagal langsung patah semangat. Karena saya yakin bahwa siapapun pemuda hari ini yang semangat belajar, berproses, dan tidak mudah menyerah maka insyaallah dia akan sukses kedepannya, seperti kata Tan Malaka terbentur, terbentur, terbentur, terbentuk”. ungkapnya.

Penulis : Supiansyah

Advertisement

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG