Connect with us

Bontang

Guru SDN 001 yang Meninggal Dunia Sering Nginap di UKS

Published

on

BEKESAH.co- Dunia pendidikan berduka. Abdul Rahman, guru SDN 001 Bontang Utara, Kelurahan Bontang Kuala ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di ruang UKS, Senin (12/10/2020).

Abdul Rahman diketahui memiliki riwayat penyakit darah tinggi dan jantung.

Guru matematika tersebut merupakan perantau asal Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Tidak ada keluarga di sini (Bontang),” ujar Kabid Pendidikan Dasar, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Bontang, Saparuddin.

Advertisement

Di satuan pendidikan Kota Bontang, Abdul Rahman dikenal sangat produktif. Ia memang kerap menghabiskan malamnya di sekolah.

“Dia ngontrak, tapi akhir-akhir ini sering tidur di sekolah, kalo malam dia tidur disini (UKS),” ujarnya.

Saat ini almarhum sudah dibawa ke RSUD Taman Husada Bontang untuk melakukan tes Covid-19 dan pemeriksaan, guna untuk mengetahui penyebab kematian almarhum.

Dia juga mengatakan, prosesi pemakaman masih menunggu hasil dari tes Covid. Apabila terkonfirmasi positif, pemakaman akan dilakukan secara protokol kesehatan. Pun jika negatif akan dimakamkan dengan pemulasaran biasa.

Advertisement

“Tadi kita sudah mendatangkan perkumpulan keluarga NTT, karena memang gak ada keluarga di sini. Kalau mau dikuburkan di sini silahkan, bisa dibawa ke rumah orang yang dituakan, karena kondisi saat ini sulit untuk membawa kembali ke kampung halaman,” jelasnya.(*)

Penulis : Maimunah Afiah

Baca Juga  Pengurus KONI Bontang Dilantik Berikut Struktur Pengurusnya
Continue Reading
Advertisement