Connect with us

Bontang

Dishub Bontang Tanggapi Lampu Merah Kerap Tidak Berfungsi

Published

on

BEKESAH.co – Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bontang menjawab tudingan publik yang menyebut pemerintah mengabaikan kondisi rambu lalu lintas (traffic light) yang tidak berfungsi. Kasus terbaru Senin (2/3) malam kemarin, terjadi lakalantas di simpang empat Kelurahan Lok Tuan.

Saat kejadian, lampu merah di salahsatu persimpangan terpadat di Bontang itu tidak menyala.

Kadishub Bontang Kamilan melalui Kepala Bidang Angkutan dan Lalu Lintas Ikhwan Agus mengatakan lampu merah di lokasi itu alami kerusakan atau eror. Malfungsi ini dikatakan pasti terjadi dan membutuhkan perbaikan serta perawatan secara berkelanjutan.

“Jadi gini. Namanya traffic light, mobil, semua produk itu kadang error, kadang ada rusak atau kesalahan diperbaiki, diservis. Sama halnya juga manusia, kalau sakit diobati. Traffic light juga seperti itu, kalau ada kerusakan atau error pasti diperbaiki,” kata Ikhwan, Selasa (03/03/2020).

Advertisement

Kepala Bidang Angkutan dan Lalu Lintas Ikhwan Agus . (Maimunah)

Tegangan yang tinggi pada jaringan listirk sebuah lampu merah disebutnya jadi satu penyebab kerusakan dari sekian faktor lainnya. Ikhwan berdalih terdapat Standar Operation Procedure (SOP) Dishub dalam penanganan 15 titik traffic light di Kota Bontang.

“Pemantauan dilakukan tim traffic Dishub. Ada waktu tanggap 15 titik traffic light, namanya APILL atau Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas. Jika ada lampu merah mati, hari itu juga ditangani. Kalau sudah ada yang mati satu sampai dua jam ke depan harus sudah selesai diperbaiki, kecuali memerlukan barang baru yang harus dipesan dulu, mungkin itu bisa seharian,” pungkas Ikhwan.

Balik ke Pengendara

Ikhwan menghimbau pengguna jalan mengontrol diri dengan baik, tidak menambah kecepatan pada saat trafic sudah memberikan isyarat lampu kuning yang mengharuskan pengendara harus berhati-hati. Kemudian memenuhi syarat izin mengemudi dan paham adab berkendara.

Baca Juga  Inspektur Kemenkeu Pastikan Dana BOS Tepat Sasaran di Bontang

“Habit di masyarakat kan kalau lampu sudah warna kuning, malah kecepatannya ditambah. Seharusnya tidak seperti itu, budaya yang seperti ini yang harus diperbaiki,” ucap Ikhwan.

Advertisement

Mengikuti aturan lalu lintas, rambu, hingga menghargai pengguna jalan lain diperlukan bagi pengendara.

Dalam kejadian kemarin, masyarakat banyak bereaksi karena kerap mendapati traffic light itu tidak berfungsi saat melintas. (*)

Penulis: Maimunah Afiah

Advertisement