Connect with us

Bontang

Bulan Puasa Main Judi, Polres Bontang Tangkap 5 Pemain

Published

on

5 pemuda yang diamankan Polres Bontang lantaran bermain judi.

BEKESAH.co, Bontang –  Bulan ramadhan yang mestinya dimanfaatkan untuk memperbanyak ibadah malah disalah gunakan oleh lima orang pemuda di Tanjut Laut. Mereka tertangkap basah Polres Bontang sedang bermain judi kartu ceme pada Kamis (14/3/2024) sekitar pukul 01.00 Wita dini hari.

Mereka adalah PI, A, AR, AP, dan DA.

Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, melalui Kasat Reskrim Iptu Hari Supranoto mengungkapkan pengungkapan permainan judi ini berawal dari informasi masyarakat.

“Kronologi kejadian dimulai ketika Tim Rajawali Bontang Presisi menerima laporan dari masyarakat sekitar pukul 00.40 Wita tentang adanya kegiatan perjudian jenis Kartu Domino ceme di lokasi tersebut,” ujarnya.

Advertisement

Setelah mendapat laporan, petugas lantas mendatangi lokasi berhasil menemukan lima orang sedang bermain judi.

“Selanjutnya, tersangka beserta barang bukti berupa uang tunai sejumlah Rp. 274.000, dan satu set kartu domino diamankan di Mako Polres Bontang untuk proses lebih lanjut,” ujarnya. (*)

Penulis : Redaksi

JANGKAU BERITA BEKESAH LEBIH BANYAK DI GOGGLE NEWS klik link di bawah ini

Advertisement

https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMLWJygsw9aThAw?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid

Atau dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2

 

Advertisement

 

Baca Juga  Pimpinan KPK Cari Informasi Kasus Tambang Ilegal di Kaltim