Connect with us

Bontang

Bazar Pangan Murah Diserbu Warga Bontang

Published

on

BEKESAH.co, Bontang – Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di PPI Tanjung Limau, Selasa (18/7/2023). Gelaran ini mengundang antusias masyarakat yang berbondong-bondong menyerbu bahan pangan yang dijual dengan harga miring.

Andres, penjual dari toko Mama Anjas mengatakan pihaknya menjual sedikitnya 50 hingga 60 ikat telur. Di mana pada satu ikatnya terdiri atas 6 piring telur. Harga satu piringnya dibanderol Rp 58 ribu untuk ukuran sedang dan untuk ukuran besar dijual dengan harga Rp 65 ribu. Tak hanya telur, tokonya juga menjual bahan pangan lainnya. Yakni beras, bawang merah serta gula merah.

“Beras yang 5 kg, kurang lebih 100 karung. Harganya Rp 60 ribu per karung,” tuturnya saat ditemui redaksi.

Untuk bawang merah sendiri, dijual dengan harga Rp 29 ribu. Andres menyebut harga ini cukup miring karena di pasar harga bawang merah per kilogramnya dibanderol Rp 35 ribu. Oleh karena harganya yang murah, Andres mengaku tak sedikit warga yang membeli dalam jumlah banyak.

Advertisement

“Karena murah, jadi banyak yang borong. Kalau telur, rata-rata beli 2-3 piring. Ada juga yang sampai beli 7 piring. Beras juga begitu. Ada yang beli 5-7 karung,” ujarnya.

Meski dijual dengan harga miring, Andres mengaku pihaknya tidak kuatir rugi. Sebab dengan gelar pangan murah ini juga bisa lebih membantu masyarakat.

“Kami tiap ada pasar murah, pasti ikut. Harapannya ini bisa diadakan terus. Kalau rugi, kami tidak kuatir. Karena kan untuk masyarakat juga,” pungkasnya.

Sementara,Kepala Bidang Ketahanan Pangan DKP3 Idham mengaku GPM hanya diegela selama sehari.

Advertisement

Untuk pasokan disesuaikan dengan masing-masing distribitor. Juga tidak ada batasan pembelian bagi masyarakat.

Baca Juga  10 Tahun Parit Mampet, RT 24 Bontang Baru Dapat Lahan Hibah Buat Drainase

“Untuk harga memang agak miring. Yang jelas di bawah harga pasar. Dari pagi cukup padat warga yang datang,” kata Idham.

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG

Advertisement