Connect with us

Bontang

Amir Tosina Minta Kesejahteraan Guru Pesisir Lebih Diperhatikan Pemkot

Published

on

BEKESAH.co, Bontang – Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bontang, Amir Tosina, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi khusus untuk guru-guru yang mengajar di kawasan pesisir. Dia mengungkapkan bahwa bekerja di pesisir memerlukan perjuangan yang lebih berat dibandingkan dengan guru di perkotaan.

Pernyataan ini disampaikan oleh Atos (sapaan akrab Amir Tosina) melalui pesan WhatsApp pada Rabu (29/11/2023). Menurutnya, momen ini sangat tepat untuk mengucapkan selamat kepada para pahlawan tanpa tanda jasa, terutama dalam rangka Hari Guru Nasional yang diperingati pada tanggal 25 November.

“Ini momen yang tepat saya ucapkan selamat bagi pahlawan tanpa tanda jasa. Saya sangat apresiasi mereka sebagai anggota DPRD,” tambahnya.

Anggota Fraksi Gerindra ini juga menyampaikan harapannya agar pemerintah lebih memperhatikan kesejahteraan para guru, terutama yang berada di daerah pesisir yang menurutnya belum mendapatkan fasilitas yang maksimal.

Advertisement

Menurut Atos, pemerintah perlu berani berinvestasi di bidang pendidikan, salah satunya dengan menyediakan anggaran yang cukup untuk guru dan sarana pendidikan di kawasan pesisir.

“Banyak yang bisa pemerintah lakukan, mulai dari pemberdayaan guru dalam dunia pendidikan, infrastruktur, hingga pengadaan kapal yang bisa digunakan guru untuk transportasi mengajar. Semoga pemerintah dapat memenuhi kebutuhan mereka agar mereka bisa sejahtera,” harapnya. (*)

Penulis : Maimunah Afiah

Dapatkan update informasi Bekesah.co seputar Bontang dan Kalimantan Timur dengan bergabung di Whatsap grup ini. Cukup klik link di bawah ini

Advertisement

https://chat.whatsapp.com/L4DcfLR9YvdDkNKiF2cCPG

 

 

Advertisement
Baca Juga  Penanganan ODGJ di Bontang Lamban