Connect with us

Mancanegara

Alhamdulillah, Masjidil Haram dan Nabawi Dibuka Lagi

Published

on

BEKESAH.co– Pemerintah Arab Saudi akhirnya membuka kembali Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah.

Stasiun televisi Arab Saudi, Al-Ekhbariya melaporkan, kedua tempat suci bagi umat Islam itu telah disterilisasi yang dilakukan pada Kamis malam usai pelaksanaan salat isya hingga satu jam sebelum salat subuh.

“Pemerintah Arab Saudi membuka kembali dua tempat suci Islam, Masjidil Haram di Mekkah dan Masjid Nabawi di Madinah, setelah keduanya sempat ditutup untuk sterilisasi demi menghambat penyebaran virus Corona (COVID-19),” sebagaimana disampaikan stasiun televisi Al-Ekhbariya yang dikutip dari kantor berita Reuters, Jumat (6/3/2020)

Sejak epidemi virus Corona berkembang di berbagai penjuru dunia, pemerintah Arab Saudi bersikap lebih waspada. Misalnya, dengan menunda sementara Ibadah Umrah di mana jemaah dalam jumlah besar akan berkumpul bersama.

Advertisement

Berdasarkan statistik pemerintah Arab Saudi di tahun 2018, yang dikutip dari AFP, jumlah jemaah Umrah di Arab Saudi bisa mencapai 18,3 juta orang. Selain itu, dikutip dari Reuters, pemerintah Arab Saudi juga menyiapkan 25 rumah sakit apabila jumlah kasus virus Corona meningkat.

Juru bicara Kementerian Kesehatan Arab Saudi Mohammed Abdelali berkata, sudah ada 2.200 tempat tidur tersedia di rumah sakit untuk kepentingan karantina.

Arab Saudi menutup dua lokasi tersebut bagi jamaah asing dan wisatawan dari sekitar 25 negara guna membendung penyebaran virus corona.

Kerajaan juga mengatakan warga dan penduduk dari negara-negara Dewan Kerja Sama Teluk yang ingin memasuki kota tersebut harus terlebih dahulu menunggu 14 hari setelah kembali dari luar kawasan itu.

Advertisement

Sejauh ini, Kerajaan membenarkan ada lima kasus virus corona di wilayahnya. Dari laporan Al-Ekhbariya, tidak diketahui pasti apakah jemaah akan diizinkan untuk kembali ke tempat-tempat suci tersebut.

Baca Juga  WHO: Corona Seperti HIV, Tidak Akan Hilang dari Muka Bumi