Connect with us

Bontang

Waduh! Dibalik Kelezatannya, Ikan Bawis Mengandung Mikroplastik

Published

on

BEKESAH.co, Bontang – Ikan Bawis merupakan salah satu satwa endemik yang dimiliki Kota Bontang. Ikan yang dalam bahasa ilmiahnya disebut Saginus Canaliculatus ini, juga memiliki citarasa yang khas.

Baca Juga  Kurir COD di Sangatta Kena Tipu, Barang Sudah Diambil, Pembeli Kabur

Pelbagai olahan berbahan dasar biota laut ini selalu mendapat tempat di lidah warga Bontang maupun pelancong dari luar daerah. Aneka olahan itu bisa disulap menjadi kuliner andalan seperti, Gami Bawis, Krupuk Bawis, dan Ikan Asin Bawis.

Baca Juga  Sampah Plastik Cemari Pesisir Bontang, Harus Ada Kesadaran Semua Pihak !
Baca Juga  Duh! Sampah Plastik Sesaki Bontang
Baca Juga  Lahan Parkir Pasar Citramas Lok Tuan Terbatas, Mobil Susah Masuk
Baca Juga  10 Alasan Kamu Beruntung Tinggal di Bontang

Namun, di balik kelezatannya, ikan andalan Warga Kota Taman ini rupanya menyimpan rahasia yang belum banyak diketahui orang. Dalam Jurnal Ilmiah BioSmart yang dilakukan Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Mulawarman, ikan bawis mengandung mikroplastik.

Mikroplastik merupakan partikel-partikel pencemaran laut yang diakibatkan dari sampah plastik. Mulai dari kantong plastik, kemasan makanan, botol plastik, sedotan, gelas plastik dan sampah plastik lainnya.

Dari temuan itu, kandungan mikroplastik pada ikan bawis sebanyak 68 partikel yang didominasi 28 partikel fragmen, 16 partikel fiber, 16 partikel film, dan 8 partikel monofilament.

Advertisement

Gammi Bawis merupakan salah satu kuliner favorit warga Bontang. Kuliner satu ini sudah terkenal seantero nusantara.

Kendati demikian, riset itu mengungkapkan, sejauh ini belum ada penelitian lebih lanjut terkait dampak dari banyaknya jumlah partikel dan batasan maksimal yang ditentukan.

Namun dari studi yang dilakukan oleh Kajian Ekologi dan Observasi Lahan Basah (Ecoton) pada 2021, dampak dari mengonsumsi ikan yang mengandung mikroplastik secara terus menerus berpotensi menimbulkan kanker, mengiritasi saluran pencernaan, dan tumor.

Nah, Kawan Bekesah, berita di atas menjadi perhatian sekaligus pengingat untuk kita agar tidak membuang sampah plastik di laut. Karena sangat berdampak terhadap biota laut yang kita konsumsi. Salah satunya ikan bawis yang jadi primadona warga Bontang.

Penulis : Ahmad Nugraha

Continue Reading
Advertisement