Connect with us

Bontang

Seruan Lapas Bontang Gapai Wilayah Bebas Korupsi

Published

on

BEKESAH.co – Sejumlah institusi penegak hukum di Kota Bontang menghadiri penandatanganan Pakta Integritas Janji Kinerja 2020. Agenda ini dipusatkan di Lembaga Pemasyarakatan kelas IIA Bontang, Bontang Lestari, Kamis (20/2/2020).

Penandatanganan pakta tersebut dihadiri Polres Bontang, Kejaksaan Negeri Bontang, Pengadilan Negeri Bontang, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bontang dan Ombudsman Kaltim. Kegiatan itu juga dirangkai dengan Deklarasi Zona Integritas wilayah Kaltim.

Kepala Lapas Kelas IIA Bontang, Ronny Widiyatmoko yang membacakan sambutan Menteri Hukum Keamanan-HAM menyampaikan Dekralasi Janji Kinerja tahun 2020 diimplementasikan dalam setiap lembaga penegak hukum.

Banyaknya tantangan dan hambatan untuk mewujudkan Good Government seharusnya tidak menghentikan peningkatan kinerja.

(Baca: Ulasan Penting dalam Usulan DPR Hapuskan Tenaga Honorer)

Advertisement

“Tetapi adanya tantangan dan hambatan jangan menjadi kendala dalam mewujudkan pemerintahan yang efektif dan efisien. Kita harus mengerahkan segala usaha yang kita miliki,” kata Ronny.

Upaya ini dilakukan untuk menjadikan satuan kerja maupun UPT dalam naungan Kemenkum-HAM berhasil meraih penghargaan institusi kategori Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) tahun 2020.

Ronny mengingatkan, APBN diamanakan bagi kesejahteraan rakyat, bukan untuk kepentingan individu. Pemanfaatan APBN secermat mungkin diperlukan agar berdampak langsung bagi masyarakat.

“Fokus pada pelaksanaan tugas fungsi dengan memperhatikan output, outcome, dan impact yang dihasilkan,” tegas Ronny.

(Baca: Kaltim Jadi Ibukota Negara, Tapi Masih Minim Air Bersih)

Advertisement

Di akhir sambutannya, sebuah kalimat yang memotivasi para petugas lapas dibacakan di tengah usaha membangun kembali citra positif lapas.

“Tidak Perlu Kesangsian Terhadap Kita Dijawab dengan Kata-kata, Jawablah dengan Kinerja dan Karya yang Nyata.”

“Dalam artian bahwa kesangsian dari publik karena kinerja kita di masa lampau harus kita jadikan penyemangat untuk maju, yaitu dengan cara menjawabnya melalui kinerja nyata,” tutupnya. (*)

Baca Juga  DSPM Bontang Sinergikan Teknologi Pelayanan Tiap Kecamatan

Penulis: Maimunah Afiah

Advertisement