Connect with us

Bontang

Ongkos Beli APD di KPU Kurang, BPKAD: Bisa Pakai Dana BTT

Published

on

BEKESAH.co– Kondisi keuangan yang lagi seret membuat Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang menolak proposal tambahan anggaran untuk penyelenggaraan Pilkada tahun ini.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Amiluddin pun memastikan hal tersebut.

Menutupi kekurangan dana pengadaan APD Covid-19 penyelenggaran pemilu, Amiluddin mengusulkan KPU maupun Bawaslu merasionalisasi anggaran yamg sudah disepakati di Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD).

Kepala BPKAD Kota Bontang, Amiluddin (Mail/Bekesah.co)

“KPU dan Bawaslu juga sudah setuju. Beberapa bulan ini mereka tidak ada kegiatan, itulah yang bisa dirasionalisasi, termasuk di dalamnya perjalanan dinas,” papar Amiluddin saat ditemui Bekesah.co, Kamis (18/6/2020).

Jika masih kurang juga, sedang keperluan itu mendesak terutama terkait dengan pencegahan penyebaran virus corona, kata Amiluddin, Pemkot Bontang bisa menggunakan anggaran yang ada di pos Belanja Tidak Terduga (BTT).

Advertisement

“Bisa pakai dana BTT. Yang penting berhubungan dengan Covid-19,” terangnya.

Meski begitu, dana buat beli APD nantinya tidak ada diberikan langsung ke penyelenggara Pemilu. Tapi melalui Dinas Kesehatan.

“Biar fokusnya tidak terpecah, di mana lagi mereka mau cari masker dan perangkat lainnya,” tandasnya.(*)

Penulis: Ismail Usman

Advertisement
Baca Juga  Cuaca Bontang Hari Ini Jumat 5 Agustus 2022, Diguyur Hujan pada Pagi Hari