Connect with us

Berita Terkini

Hanya 3 Bulan, Pengunjung Perpustakaan Bontang Capai 11.329 Orang

Published

on

BEKESAH.co – Semenjak layanan night library (perpustakaan malam) diberlakukan Oktober 2019 lalu, jumlah pengunjung Perpustakaan Daerah Kota Bontang melonjak drastis. Dalam hitungan tiga bulan, angka pemustaka mencapai 11.329 orang.

Plt Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Bontang, Retno Febrianty menyebutkan peningkatan pemustaka melejit sebesar 550%. September lalu sebelum adanya layanan malam, kata dia, pemustaka tercatat sebanyak 1.841. Artinya, pemustaka melambung hingga 9.488 orang.

“Layanan Night Library inikan menambah layanan jam malam sampai 21.00, jadi anak-anak sekolah setalah pulang dari sekolah banyak yang kesini (perpustakaan, red) untuk membaca dan menyelesaikan tugas-tugas sekolahnya” terang Retno saat ditemui awak Bekesah.co Selasa (28/01/2020).

Kendati demikian, Perpustakaan Daerah Bontang bakal terus melakukan inovasi yang dinilai akan menumbuhkan minat baca warga Bontang. Saat ini, selain layanan night library, Retno mengatakan fasilitas dan suasana di perpustakaan juga menjadi faktor penunjang yang membuat jumlah pemustaka naik. Beberapa diantaranya, ruang santai, mini studio, area baca anak yang dilengkapi playground dan internet corner. (Mail)

Baca Juga  Salam Kembali Sindir Insentif Nakes yang Nunggak