Connect with us

Bontang

Faisal Prihatin Lihat Kondisi Sekolah SDN 011 Gusung

Published

on

BEKESAH.co, Bontang – Anggota Komisi III DPRD Bontang, Faisal prihatin melihat kondisi bangunan SDN 011 Bontang Utara, tepatnya di daerah pesisir, Gusung.

Ia menjelaskan bangunan yang tersedia sangat terbatas, hanya ada 3 ruang belajar, sementar yang dibutuhkan 6 ruang kelas,
mulai dari kelas 1 sampai 6. Sehingga, dalam satu ruang belajar digunakan 2 tingkatan kelas secara bersamaan.

“Kelas 1 dan 2, kelas 3 dan 4, kelas 5 dan 6, itu mereka berbagi kelasnya, kadang gurunya juga terganggu dengan kondisi seperti itu, cuman mau gimana lagi,” jelasnya saat ditemui wartawan beberapa waktu lalu.

Selain kelas yang terbatas, sekolah yang terletak di daerah pesisir itu juga tidak memiliki fasilitas ruang guru dan toilet. Faisal meminta agar pemerintah bisa memperhatikan sekolah tersebut.

Advertisement

“Itu harus diperhatikan untuk menunjang belajar anak dan guru juga,” katanya.

Dikonfirmasi ke Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bontang, Bambang Cipto Mulyono membenarkan hal tersebut. Sementara ini, ruang yang tersedia memang hanya tiga kelas.

Kedepannya, ruang kelas akn ditambah lagi tiga, agar ideal digunakan untuk proses belajar mengajar. Saat ini pihaknya telah menganggarkan di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) perubahan tahun 2022 ini untuk penyekatan kelas dan pembangunan toilet.

“Setelah anggarannya sudah ada segera kita buat ruang kelas dan ruang guru. Sementara saat ini kita sekat dulu kelasnya,” ujarnya.

Advertisement

Penulis : Maimunah Afiah

Baca Juga  Gus Imin Komentari IKN, Eko: Teman-Teman di Kaltim Tak Perlu Tersinggung