Connect with us

Bontang

Cuman Tiga Hari, Pendaftaran Bantuan UMKM Rp 1,2 Juta Dibuka Lagi

Published

on

BEKESAH.co– Dinas Koperasi-UKMP Bontang kembali membuka pedaftaran Bantuan Presiden Usaha Mikro (BPUM) senilai 1,2 juta.

Dikatakan Kepala Seksi Usaha Dinas Koperasi-UKMP Bontang, Agus Harianto, pendaftaran kali ini, dibuka hanya tiga hari. Terhitung mulai 14-16 Juni mendatang.

Kegiatan ini, kata dia, diperuntukkan bagi pelaku usaha yang belum mendapat bantuan di gelombnag pertama, yakni bulan April lalu.

“Iya ini gelombang kedua di tahun 2021,” ujarnya saat ditemui di lokasi pendaftaran, Lapangan MTQ Parikesit, Senin (14/6/2021).

Selain itu, Agus bilang, setiap masyarakat yang memilki usaha mikro diperkenankan untuk mendaftar. Namun, setiap Kartu Keluarga (KK) dibatasi, satu orang saja.

Advertisement

Aturan itu lanjutnya, merupakan kebijakan dari kementerian. Sehingga pembagian bantuan ini bisa merata ke semua pelaku usaha di Bontang.

“Kami di daerah, cuman mengumpulkan data. tetap di pusat yang menentukan,” ujarnya.

Disinggung soal pencairan, Agus menyebut tengat waktunya kurang lebih satu bulan pasca jadwal pendaftran. Pencairan akan dilakukan melalui Bank BRI dan bertahap. Namun, pihaknya masih menunggu kabar dari pusat.

“Pengalam sebelumnya itu bulan April daftar, Mei sudah cair, tapi memang bertahap. Tidak bisa langsung semua dicairkan,” tuturnya.

Untuk diketahui, dana BPUM ini berasal dari Kementerian Koperasi dan Usaha Mikro yang diperuntukkan bagi pelaku usaha mikro sebagai bentuk upaya memperbaiki roda ekonomi dimasa pandemi Covid-19.

Advertisement

Pada gelombang pertama, setidaknya ada 7 ribu pelaku usaha di Bontang bersaing mendapatkan bantuan tersebut. Namun, hanya 5 ribu pelaku usaha yang berhasil menerima bantuan senilai Rp 1,2 juta. Sedangkan, Dinas Koperasi-UKMP Bontang mencatat ada 14 ribu pelaku usaha di Bontang.

Penulis : Maimunah Afiah

Baca Juga  Raih 2.116 Suara di Bontang Selatan, Muhammad Sahib Optimistis Duduk di Kursi Parlemen