Connect with us

Bontang

2 Ribu Wisatawan Padati Pulau Beras Basah, Kapal Penyeberangan Banjir Orderan

Published

on

Jembatan penyeberangan menuju Pulau Beras Basah.

BEKESAH.co, Bontang – Libur lebaran dimanfaatjan warga Bontang dengan berkunjung ke Pulau Beras Basah. Kunjungan wisatawan ke pulau berpasir putih itu terus meningkat di hari ketiga libur Lebaran 1444 H, Senin (24/4/2023).

Hal itu ditandai dari padatnya jumlah kendaraan yang parkir di pelataran parkir dermaga penyeberangan wisata Pulau Beras Basah, di Tanjung Laut Indah.

Salah satu anggota Asosiasi Penyeberangan Kapal Wisata Beras Basah, Lukman mengatakan, tingkat kunjungan di hari ketiga ini tidak lebih banyak dari Minggu (23/4/2023) kemarin.

“Hari ini banyak sih, tapi lebih banyak dari hari kemarin. Kira-kira ada 2.000 orang lebih. Tapi kan ada yang datang ada yang pergi,” bebernya.

Jumlah kunjungan itu berdasarkan dari hasil perhitungan jumlah kapal yang beroperasi.

Advertisement

Kata Lukman, ada 47 kapal penyeberangan yang tergabung dalam asosiasi.

Semua kapal itu saat ini beroperasi melayani penyeberangan.

Namun kapasitas pengangkutan untuk setiap kapal yang beropersi jumlahnya cukup bervariasi. Mulai dari 10 hingga 50 orang.

Sementara untuk harga kapal juga tergantung jumlah rombongan. Untuk kapal kapasitas belasan orang, seharga Rp 600 ribu.

Sedangkan untuk kapal kapasistas 50 orang disewa seharga Rp 1 juta pulang pergi.

Advertisement
Baca Juga  Kecelakaan Maut di Teluk Pandan, 2 Remaja Bontang Tewas di Tempat

“Semua kapal beroperasi dari hari pertama lebaran hingga sepekan kedepan. Karena tingkat kunjungan ramai sekali. Kalau hari biasa, 50 persen kapal cuman dipakai mancing,” kata Lukman.

Merata semua kapal beroperasi 2 hingga 3 kali pengangkutan pengunjung.

“Kalau yang sampai 3 kali itu, dapat orderan wisatawan yang berangkat sore pulang pagi,” terang Lukman.

Lukman juga menjelaskan, mayoritas pengunjung Pulau Beras Basah merupakan wisatawan lokal Bontang.

“Tapi banyak juga dari luar daerah seperti Samarinda, Kutim, dan Kukar,” tandasnya.

Advertisement

Penulis : Ahmad Nugraha